B I S N I S . T E C H

10 Ide Jualan Makanan Yang Laku Tiap Hari. Dijamin Untung!

by Farah 13 Apr 2022

Berjualan makanan adalah ide bisnis yang sederhana dan bisa sangat menguntungkan. Hanya saja, kamu perlu memilih jenis makanan apa yang mudah diburu pembeli. Berikut ini adalah beberapa ide jualan makanan yang laku setiap hari agar kamu selalu untung.

10 Ide Jualan Makanan yang Laku Setiap Hari

1. Seblak

Jajanan yang satu ini menjadi populer beberapa tahun belakangan. Seblak adalah makanan yang berasal dari kota kembang, Bandung. Meskipun jenisnya adalah sebagai camilan, namun seblak bisa memberikan rasa kenyang dalam waktu yang cukup lama.

Seblak menggunakan bahan dasar kerupuk mentah yang direbus bersama sayuran, bumbu asin dan sambal. Karena bahan dasarnya yang sangat murah, seporsi seblak juga dijual di kisaran harga Rp7.000,00-Rp15.000,00 saja sehingga sangat laris.

Untuk nilai tambah seblak, kamu bisa menambahkan tulang-tulang ayam atau ceker. Selain lebih bergizi, seblak dengan lauk juga cocok untuk porsi makanan dalam kategori sehat. Bahan seblak juga tidak mudah basi dan bisa disimpan di dalam kulkas.

2. Aneka es dan jus

Es dan jus adalah makanan yang sifatnya universal. Tidak ada kategori pembeli tertentu, namun makanan ini paling sering diburu oleh anak-anak. Kini sudah banyak serbuk minuman kemasan yang hanya perlu dikocok air atau dengan cara diblender.

Opsi lain adalah jus buah. Jus buah juga tipe jualan makanan yang sangat laris. Berbagai macam buah yang dijadikan jus adalah jeruk, mangga, apel, buah naga, alpukat, dan lainnya. Kamu hanya perlu modal alat seperti blender dan lemari pendingin.

Ide jualan yang satu ini cukup menguntungkan. Pasalnya, modal yang kamu keluarkan sangat kecil, sementara keuntungan bisa mencapai tiga kali lipatnya. Kamu bisa menjual aneka es dan jus menggunakan gerobak di tempat ramai atau bahkan di depan rumahmu sendiri.

3. Gorengan

Makanan yang satu ini menjadi makanan khas orang Indonesia. Olahan gorengan sangat beragam dan dijual dengan harga murah. Tak hanya sebagai jajanan, gorengan juga sering dijadikan menu lauk untuk jenis yang gurih seperti tahu isi sayur atau tempe goreng.

Berjualan gorengan adalah ide jualan makanan yang laku setiap hari. Pasalnya, makanan ini sudah seperti menjadi jajanan yang sangat umum. Menjajakan gorengan pun tidak seperti produk lainnya. Selama rasa gorengan yang kamu buat enak, maka pembeli akan datang.

Selain menjajakannya sendiri, kamu juga bisa membuat gorengan dan dititipkan di warung-warung setiap pagi. Pembeli biasanya adalah orang-orang yang pergi bekerja dan tidak sempat sarapan. Gorengan juga bisa dijadikan usaha kuliner yang stabil sepanjang hari berjualan.

4. Bubur ayam

Kalau kamu tak punya banyak waktu untuk berdagang makanan sepanjang hari, cobalah untuk menjual bubur ayam. Menu yang satu ini umumnya dijual pada pagi hari atau malam hari saja. Bubur ayam juga banyak dicari oleh orang tua yang memiliki anak di usia balita.

Pembuatan bubur ayam juga terbilang sangat mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan bubur dalam kondisi panas selagi bubur belum habis. Lauknya seperti kuah, ayam, kerupuk dan kacang hanya perlu ditempatkan dalam toples atau botol sehingga tak memakan tempat berjualan.

5. Bakso Kuliner khas Indonesia ini sangat populer dan ada di hampir setiap daerah. Hanya saja, yang menjadi pembeda adalah rasa kuah dan menu tambahannya. Ada daerah yang menjual bakso berbahan daging sapi, ada juga berbahan daging ayam sehingga lebih murah ketika dijual.

Makanan satu ini akan selalu laris diburu pembeli sebagai menu utama pengganti nasi. Tambahan lauk seperti mie, sayuran dan bihun membuat porsi bakso mengenyangkan perut. Kamu bisa membuka kedai bakso kecil-kecilan atau berjualan keliling dengan menggunakan gerobak.

6. Mie ayam

Tak hanya bakso yang populer di dunia kuliner, tapi ada juga mie ayam. Kamu bisa menjual mie ayam meski tanpa bakso sekalipun. Mie ayam menggunakan bahan dasar mie yang mudah ditemukan di pasar dengan menambahkan sawi dan olahan ayam dadu kecap.

Umumnya, mie ayam dijual dimulai pada waktu siang hingga malam hari. Di Indonesia, cara berjualan mie ayam umumnya dengan berkeliling menggunakan gerobak. Selebihnya adalah dengan menjualnya di kedai milik pribadi dan menyediakan tempat makan.

7. Nasi padang

Kamu juga bisa memulai usaha kuliner nasi padang. Sekarang, tak terbatas orang Padang saja yang bisa membuka usaha ini. Sudah banyak tutorial memasak lauk ala Sumatera Barat ini dan kamu bisa mempelajarinya sendiri. Hanya saja, bisnis ini sulit untuk dikerjakan sendiri.

Pasalnya, menu masakan padang sangat beragam. Tak hanya rendang yang paling populer, namun juga lauk lain seperti ayam bakar, ikan, hingga jeroan sapi. Kamu juga perlu menyiapkan sayuran kuah khas Padang yang pedas.

Karena dinilai sulit, kamu mungkin butuh bantuan orang lain selama memasak. Untuk larisnya, jangan khawatir. Tak hanya orang Padang yang menyukai makanan ini. Nasi padang sudah menjadi kuliner yang terkenal di penjuru Indonesia.

8. Siomay

Siomay adalah jajanan ringan, namun bisa membuat perut menjadi kenyang. Makanan khas negeri bambu ini menggunakan bahan dasar terigu, kol, tahu dan telur yang direbus. Bumbu khasnya hanyalah bumbu kacang yang pedas.

Jualan siomay biasanya menggunakan gerobak atau sepeda. Namun jika kamu tak berkeliling, kamu juga bisa menjualnya di depan rumah. Siomay adalah camilan terjangkau dan sering diburu oleh berbagai kelompok pembeli mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

9. Nasi uduk

Nasi uduk adalah ide jualan makanan yang laku setiap hari. Kamu bisa menjualnya di waktu tertentu saja dan tidak perlu membukanya setiap hari. Biasanya, nasi uduk paling laris ketika dijual di pagi hari. Kamu juga tak perlu menyediakan tempat makan untuk para pembelinya.

Modal untuk menjual nasi uduk juga tidaklah besar. Untuk berjualan skala kecil, modalnya tak sampai Rp500.000,00. Kamu mungkin kelelahan untuk memasak lauk sebelum fajar, namun usaha ini bisa dilakukan sendiri tanpa membutuhkan karyawan.

Untuk kelarisannya, nasi uduk tidak perlu diragukan lagi. Makanan ini selalu banyak dicari baik untuk pekerja maupun anak sekolah. Agar memiliki nilai tambah, kamu bisa menambahkan menu makanan lain seperti balado telur rebus hingga gorengan.

10. Ayam geprek

Ayam geprek adalah lauk yang sangat populer belakangan ini. Awalnya, makanan ini hanya dijual di daerah Jawa saja. Namun, daerah lain kini mulai mengikuti dengan berbagai variasi. Bahkan, ayam geprek menjadi usaha franchise yang memiliki keuntungan yang menggiurkan.

Yang populer dari varian ayam geprek adalah dengan memasak ayam seperti ayam tepung di restoran fast food. Kamu tidak perlu pusing memikirkan bumbu khusus karena tepung sudah berbumbu. Untuk sambalnya, kamu hanya perlu menyiapkan cabai rawit merah dan bawang putih.

Agar bisa laris dan tanpa sisa, kamu bisa memberlakukan sistem PO atau pesan. Jadi, kamu hanya memasak ayam geprek sesuai dengan pesanan. Jika modalmu cukup besar, kamu bisa menjual ayam geprek tanpa PO dan dijajakan dengan gerobak khusus.

Ide jualan makanan yang laku setiap hari di atas bisa kamu pertimbangkan. Kamu bisa memulainya dari skala kecil dan berjualan untuk orang di sekitar seperti tetangga. Semakin besar modalnya, kamu bisa mengembangkan ke skala usaha lebih besar.

Posting Yang Berkaitan

 23 May 2022

Cara Memilih Franchise Yang Baik Dan Menjanjikan

Cara memilih franchise yang baik sangat dibutuhkan bagi orang-orang yang tertarik untuk memulai usaha waralaba seperti ini. Usaha seperti ini sangat populer sekarang karena dianggap telah mempunyai reputasi baik sehingga membuat pelaku usaha ini tidak perlu lagi membangun usaha dari nol.
 17 Apr 2022

Cara Menentukan Nama Online Shop Yang Menarik

Menentukan nama online shop sangat penting dalam menjalankan suatu bisnis. Tentunya dengan memiliki nama online shop yang bagus, maka akan berdampak baik bagi bisnis yang dijalankan dan bisa dijadikan sebagai investasi jangka panjang.
 15 Apr 2022

10 Daftar Bisnis Franchise Minuman Terbaik Yang Bisa Kamu Coba

Bisnis franchise yang sedang tren akhir-akhir ini sangatlah beragam. Salah satunya tentang minuman. Sebagai franchisor pemula, maka perlu pintar-pintar dalam memilih bisnis franchise minuman terbaik. Bisnis waralaba minuman terbaik maksudnya ialah yang banyak disukai masyarakat luas.